Resep Bebek Bakar Bumbu Rujak Spesial
Resep Bebek Bakar Bumbu Rujak Spesial
Bahan-bahan :
- Daging bebek muda, 1 ekor (potong beberapa bagian)
- Air asam jawa, 4 sendok makan
- Minyak goreng, secukupnya
- Santan kelapa, 500 ml
- Daun salam, 2 lembar
- Serai, 2 batang (memarkan)
- Lengkuas, 2cm (memarkan)
- Gula merah, 1 sendok makan
- Garam halus, 1 sendok makan
- Garam dapur, 1 sendok teh
Bumbu yang dihaluskan :
- Bawang merah, 10 siung
- Bawang putih, 5 siung
- Cabai merah besar, 8 buah
- Kunyit, 1 cm
- Kemiri, 5 butir
Cara Memasak Bebek Bakar Bumbu Rujak
- Pertama-tama bersihkan daging bebek yang telah dipotong-potong, lalu lumuri dengan air asam jawa sebanyak 3 sendok makan. Setelah itu, diamkan selama 10 menit agar air asam jawa meresap sempurna.
- Kemudian tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga mengeluarkan aroma harum, lalu masukan bahan lain seperti serai, daun salam, lengkuas. Masak sebentar, lalu masukan potongan daging bebek sambil diaduk-aduk sampai terbalut bumbu dan masak sampai daging bebek berubah warnanya.
- Setelah itu, tuangkan santan kelapa, sisa air asam jawa, gula merah dan garam lalu aduk sampai merata. Masak hingga daging bebek empuk dan santan kelapa mengental. Angkat dan sisihkan.
- Terakhir, siapkan alat pembakaran lalu bakar daging bebek sambil di olesi dengan mentega dan jangan lupa di bolak-balik agar matangnya merata. Lalu angkat dan sajikan.
Demikianlah resep bebek bakar bumbu rujak spesial, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Cat : Masakan Bebek, tags: bebek bakar bumbu rujak, resep bebek bakar
Posting Komentar untuk " Resep Bebek Bakar Bumbu Rujak Spesial"